Seminar Topics & Project Ideas On Computer Science Electronics Electrical Mechanical Engineering Civil MBA Medicine Nursing Science Physics Mathematics Chemistry ppt pdf doc presentation downloads and Abstract

Full Version: ROBOT NURSE (ROBOT PERAWAT)
You're currently viewing a stripped down version of our content. View the full version with proper formatting.
ROBOT NURSE (ROBOT PERAWAT)

[attachment=66523]

Abstrak

Makalah ini menggambarkan mengenai teknologi robot dalam dunia keperawatan. Robot
perawat atau robot nurse saat ini telah berkembang pesat bahkan sudah didesain untuk bisa
berinteraksi dengan manusia dengan special setting misalnya lansia atau pasien dengan
kelumpuhan. Robot robot ini didesain untuk bisa aman digunakan,terjangkau harganya dan
dilengkapi berbagai alat sensor untuk bisa membedakan user mereka dan melakukan
instruksi yang diberikan tanpa salah. Robot nurse terbaru yang sedang dikembangkan tidak
hanya berupa robot yang menyediakan bantuan kepada pasien melalui kontak fisik saja (
contact assistive robotics ) atau robot yang bisa menghibur (social interactive robotics )
namun juga robot yang berfokus untuk membantu manusia dalam berinteraksi sosial
(socially assistive robotics). Makalah ini mencoba melihat awal mula penggunaan robot
perawat, penggunaan robot perawat dalam asuhan keperawatan dan dampak yang
ditimbulkan akibat penggunaan robot perawat dalam dunia keperawatan.


Awal Mula Penciptaan Robot Nurse

Seiring dengan perkembangan jaman, peningkatan kualitas hidup menjadi salah satu hal
yang esensial buat manusia. Meningkatnya kualitas sistem dalam dunia kedokteran,
menjadikan populasi lansia juga bertambah karena angka harapan hidup menjadi lebih
tinggi. Namun dilain pihak, populasi yang mendukung kehidupan para lansia ini terus
berkurang. Itu berarti bahwa para lansia akan menjadi seperti hidup sendiri dan kesepian
dalam dunia modern. Situasi yang dialami para lansia ini juga sama dengan yang dialami
para penderita cacat sehingga dengan berkembangnya teknologi robotic mulailah dikembangkan sebuah robot yang mampu untuk mendukung para lansia dan orang cacat
tersebut ( Hyun Keun Park et.al,2006)


Penggunaan Robot Perawat dalam Asuhan Keperawatan

Penggunaan robot perawat dalam asuhan keperawatan membawa beberapa telah dikaji oleh
beberapa peneliti dengan hasil beragam. Seperti yang sudah dibahas dalam latar belakang
bahwa robot nurse pertama kali diciptakan karena adanya peningkatan angka harapan
hidup dan penurunan angka pertumbuhan penduduk yang menyebabkan para lansia
menjadi kesepian dan depresi. Robot nurse diciptakan tidak langsung berbentuk manusia
nanum awalnya berbentuk hewan seperti kucing dan anjing karena asumsi bahwa binatang
tersebut adalah teman setia dari manusia. (Will Tagart 2006). Penggunaan tenagan robot
perawat juga dicetuskan karena kurangnya sikap caring pada perawat terhadap pasien yang
dirawat (Jane Tenking,2010)
Dari penelitian awal yang dilakukan Shibata (2004) didapatkan hasil bahwa robot nurse
berbentuk binatang laut PARO membawa beberapa aspek positif pada responden yang
meliputi lansia,anak anak dan orang dengan autis dan down syndrome yaitu 1) wanita lebih
tertarik terhadap PARO dibanding laki laki 2) Orang yang menyukai hewan melihat PARO
dengan sisi positif 3) anak anak lebih suka bermain dengan PARO 4) PARO mampu memberikan efek positif terhadap depresi yang dialami lansia.Namun pada penelitan lanjut
yang dilakukan oleh Will Tagart (2006) terhadap para lansia didapatkan hasil bahwa
walaupun para lansia memberikan reaksi yang beragam terhadap PARO,namun mereka
tetap memilih untuk berinteraksi dengan manusia dibanding robot.